Pratama Arhan Satu-satunya Pemain Timnas Indonesia yang Tersenyum Setelah Kalah 0-1 dari Vietnam di Piala AFF 2024

0

Pratama Arhan satu-satunya pemain Timnas Indonesia yang tersenyum setelah kalah 0-1 dari Vietnam di Piala AFF 2024. Hal itu terlihat dalam potongan video yang diunggah akun TikTok @everybodynme.

Pemain yang segera dilepas Suwon FC itu antusias saat bersalaman dengan sejumlah pemain Timnas Vietnam di akhir laga. Sejatinya tak heran Pratama Arhan terlihat semringah kelar pertandingan.

Pesepakbola 23 tahun ini memiliki hubungan baik dengan sejumlah pemain Timnas Vietnam. Bahkan setelah Timnas Indonesia menang 1-0 atas Vietnam di matchday ketiga Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret 2024, Pratama Arhan terlihat ngobrol akrab dengan pelatih Timnas Vietnam saat itu, Philippe Troussier.

Setelah kalah dari Vietnam, Pratama Arhan dan kawan-kawan langsung pulang Tanah Air. Mereka langsung melakukan recovery untuk siap tempur menghadapi Timnas Filipina di matchday pamungkas Grup B Piala AFF 2024, Sabtu 21 Desember 2024 malam WIB.

Timnas Indonesia memiliki waktu yang panjang untuk menghadapi Filipina. Ketimbang Filipina, stamina para pemain Timnas Indonesia bakal jauh lebih baik.

Sebab, ketika Filipina menjamu Vietnam pada Rabu 18 Desember 2024, Timnas Indonesia tidak memiliki jadwal pertandingan. Karena itu, peluang Timnas Indonesia memenangkan laga praktis lebih besar karena dalam kondisi lebih bugar dan bermain di kandang sendiri, yakni Stadion Manahan.

Kemenangan atas Filipina merupakan hal wajib bagi Timnas Indonesia. Sebab, hanya kemenangan yang akan meloloskan Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2024.

Mari dukung perjuangan Timnas Indonesia di laga terakhir fase grup. Menarik menanti aksi Timnas Indonesia saat menghadapi Filipina.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *